Masya Allah, Tabarakallah

Share Infomasi :

Siswa MI Al-Adzkar kembali meraih prestasi

Juara 1 Lomba Adzan untuk 2 Kategori
Juara 3 Spelling Bee
Juara 3 Tahfdz Quran
Juara 4 Spelling Bee

Kembali menggeliat dalam event Gemilang Expo Februari 2023.

Seluruh warga MI Al-Adzkar mengucapkan selamat kepada siswa-siswi yang telah meraih juara dalam event Gemilang Expo Februari 2023.

LAUZA AQLAN ALMUSYAFFA — JUARA 1 LOMBA ADZAN KATEGORI KELAS 1-3 SD
NASYWAN SYAFIQ AUFA — JUARA 1 LOMBA ADZAN KATEGORI KELAS 4-6 SD
CARESSA — JUARA 3 SPELLING BEE
ARETA AKIRA PRASETIO — JUARA 4 SPELLING BEE
AZKA RIFAI NURWASITO — JUARA 3 LOMBA TAHFIDZ

Lomba Adzan

Lomba ini dilaksanakan dalam dua kategori, yaitu kategori kelas 1-3 SD/MI dan kategori kelas 4-5 SD/MI. Peserta lomba tidak diperkenankan didampingi oleh pendaming dari sekolahnya. Artinya, peserta lomba secara mandiri melakukan intruksi juri. Sementara para pendamping dipersilakan untuk menunggu di luar ruangan.

Lomba Spellig Bee

Sama halnya dengan lomba adzan. Peserta didik secara mandiri di dalam ruangan melakukan intruksi juri.

Spelling bee merupakan salah satu kompetisi yang meminta peserta lomba untuk mengeja kata yang diucapkan juri.

Lomba Tahfidz

Berbeda dengan lomba adzan dan spelling bee. Lomba tahfidz dapat disaksikan oleh peserta lain dan para pendamping sehingga para pendamping dapat mengetahui dan mengevaluasi kekurangan dan kelebihan dari masing-masing peserta lomba.

Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya dalam meraih yang terbaik.

Jazakumullah …

Jadilah insan yang selalu bersyukur dan tawadhu.
Namun, jangan pernah merasa puas dengan suatu keberhasilan.
Teruslah berusaha untuk selalu meraih yang terbaik.

– Rani setiani purnawangsih –

Author

Rani Setiani Purnawangsih

Guru yang satu ini hobi menulis dan membaca. Di awal kelulusan, perhatiannya sempat terfokus pada dunia editing naskah buku umum Islami dan proofreader untuk bacaan kategori anak di dua perusahaan penerbitan di kota Bandung dari awal 2010 hingga 2017, sebelum akhirnya kembali memutuskan ke dunia pendidikan sebagai tenaga pengajar di salah satu sekolah full day di Bandung Barat. Selain itu, hobinya menulis menjadikannya untuk terus belajar membuat karya dalam sebuah buku. Buku solo pun sudah berhasil diterbitkannya dan 5 buku antalogi.

Comments are closed.
Maret 2025
S S R K J S M
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  
Tim Support kami akan menjawab pertanyaan bapak/ibu
WeCreativez WhatsApp Support
Info
Raudhatul Athfal (RA)
Available
WeCreativez WhatsApp Support
Info
Madrasah Ibtidaiyah (MI)
Available